CARA MEMBERI EFEK GAMBAR DI MICROSOFT WORD 2016

CARA MEMBERI EFEK GAMBAR DI MICROSOFT WORD 2016


Hallo guys Kali ini kita akan membuat gambar kita beda bentuk dari sebelumnya kita akan memberinya efek supaya lebih artistik, ada beberapa efek yang disediakan yang bisa kita gunakan langsung tanpa aplikasi tambahan atau aplikasi pihak ketiga.

Masih dalam kontek pengaturan Gambar di menu Format gambar, jadi ini merupakan fitur office yang hanya bisa kita gunakan pada gambar yang kita masukan kedalam dokumen kita. Langsung saja experimen ya..

  1. Sama seperti tutorial sebelumnya, kita pilih gambar yang akan kita ubah
  2. Masuk ke menu Format
  3. Klik menu Artistic Effect
  4. Maka akan muncul preset efek yang sudah disediakan pilih salah satu, maka gambar akan berubah sesuai efek yang kita pilih.

Untuk Custom Efek sebenarnya hanya untuk mengatur detail dari preset yang sudah disediakan, jadi kita tidak bisa custom efek dari nol, jadi kita membuat efek dari preset yang sudah ada kita modifikasi.
  1. Ketika masuk menu artistic effect tepat paling bawah deretan preset yang disediakan Klik menu Artistic Effect Option
  2. Maka sebelah kanan halaman muncul menu baru pilih yang Effect (*untuk memilih menu kalian arahkan ke icon-icon nya akan muncul nama icon menu tersebut)
  3. Lalu pilih yang Artistic Effect
  4. Lalu pilih dulu preset yang mau kita custom baru akan muncul pengaturan custom dibawahnya. 
  5. Tinggal kita sesuaikan pengaturannya Transparency dan Pencil Size nya.

See You Next Post.